ESTIMASI REGRESI DATA PANEL PADA INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA DI PROVINSI RIAU

  • Rahmadeni Rahmadeni UIN Sultan Syarif Kasim
  • Meri Elpina UIN Sultan Syarif Kasim
Keywords: Estimasi regresi data panel, Fixed Effect Model, uji asumsi klasik, uji signifikan

Abstract

Penelitian ini membahas tentang regresi data panel menggunakan data indeks pembangunan manusia di Provinsi Riau pada Tahun 2012 sampai Tahun 2014. Regresi data panel dapat diestimasi menggunakan tiga model, yaitu Common Effect Model (CEM), Fixed Effect Model (FEM), dan Random Effect Model (REM). Pemilihan model terbaik pada penelitian ini menggunakan uji Chow dan uji Hausmann. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh model yang terbaik adalah Fixed Effect Model (FEM), dengan persamaan matematika yaitu Indeks Pembangunan Manusia =-245.7729-1.33 x 10-5 Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja +3.46 x10-10 Belanja Modal + 4.346586  angka harapan hidup +1.577802 rata-rata lama sekolah +0.002481 angka melek huruf model FEM memenuhi semua uji asumsi klasik. Berdasarkan uji signifikan secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara tingkat partisipasi angkatan kerja, belanja modal, angka harapan hidup, rata-rata lama sekolah, dan angka melek huruf terhadap indeks pembangunan manusia. Nilai koefisien determinasi atau artinya
pengaruh tingkat partisipasi angkatan kerja, belanja modal, angka harapan hidup, ratarata lama sekolah, dan angka melek huruf terhadap indeks pembangunan manusia adalah sebesar  99.9254%.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Rahmadeni Rahmadeni, UIN Sultan Syarif Kasim

Fakultas Sains dan Teknologi

Meri Elpina, UIN Sultan Syarif Kasim

Fakultas Sains dan Teknologi

Published
2017-09-30
Abstract views: 185 , PDF (Bahasa Indonesia) downloads: 676