Pengaruh Disiplin dan Motivasi Kinerja Terhadap Kinerja Pegawai pada Kantor Sekretariat DPRD Kota Pekanbaru

  • Jesika Meliana Universitas Muhammadiyah Riau
Keywords: Disiplin Kinerja, Motivasi Kinerja, Kinerja Pegawai

Abstract

Sumber daya manusia sebagai salah satu sumber daya yang ada dalam organisasi memegang peranan yang penting dalam keberhasilan pencapaian tujuan organisasi. Manajemen sumber daya manusia juga dapat menghasilkan kinerja yang baik dalam sebuah perusahaan dengan cara penilaian, pemberian balas jasa dalam setiap individu anggota organisasi sesuai dengan kemampuan kerjanya Penelitian ini dilakukan di Kantor Sekretariat Kantor DPRD Kota Pekanbaru yang beralamat di Jl. Jenderal Sudirman, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, sumber data ini menggunakan sumber data primer , serta pengisian kuesioner dengan responden yang terdiri dari pegawai Kantor Sekretariat DPRD Kota Pekanbaru.jumlah sampel sebanyak 62 pegawai. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Teknik sampling jenuh.1. Disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai 2. Motivasi kerja tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai 3. Disiplin dan Motivasi kerja secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai 1. Disiplin Kerja berpengaruh secara positif signifikan terhadap kinerja pegawai. ini dilihat dari angka signifikan dari variabel lebih kecil dari ketentuan signifikan 0,001 (0,001 0,05). Maka hipotesis H1 diterima, artinya variabel disiplin kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja pegawai. 2. Motivasi Kerja tidak berpengaruh secara positif signifikan terhadap kinerja pegawai. ini dilihat dari angka signifikan dari variabel lebih besar dari ketentuan signifikan 0,390 (0,390 0,05). Maka hipotesis H2 ditolak, artinya variabel motivasi kerja berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kinerja pegawai. 3. Karena tingkat probabilitas signifikan 0,003 0,05 maka hipotesis H3 diterima. Artinya disiplin kerja dan motivasi kerja secara simultan berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja pegawai.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-10-19
Abstract views: 171 , PDF downloads: 103