Pemberdayaan Kader Kesehatan Dalam Upaya Deteksi Dini Penyakit Menular Potensial Kejadian Luar Biasa Dan Wabah

  • Ikhtiyaruddin Ikhtiyaruddin Universitas Hang Tuah Pekanbaru
  • Nila Puspita Sari Universitas Hang Tuah Pekanbaru
  • Rizer Fahlepi Universitas Hang Tuah Pekanbaru
  • Agus Alamsyah Universitas Hang Tuah Pekanbaru
  • Desri Novita Yanti Universitas Hang Tuah Pekanbaru

Abstract

Wilayah Kerja Puskesmas Harapan Raya terletak dipusat Kota Pekanbaru dengan jumlah penduduk 69.452 jiwa yang terletak di Kecamatan Harapan Raya. Puskesmas sering kali terjadi kenaikan Kasus penyakit menular 3 tahun terakhir yakni Demam berdarah dengue dengan status KLB, Covid-19 dengan jumlah kasus tertinggi di Kota Pekanbaru, Tuberkulosis dengan jumlah nomor 2 tertinggi di Kota Pekanbaru. Puskesmas Harapan Raya menjadi tumpuan masyarakat dalam pelayanan basic six/enam program salah satunya adalah pemberantasan penyakit menular. Kader kesehatan merupakan tumpuan masyarakat di awal berkonsultasi kesehatan secara empati, kader kesehatan di Wilayah Puskesmas Harapan Raya berjumlah 162 dan perlu di manajemen terutama untuk deteksi awal penyakit potensial menular di wilayah Puskesmas Harapan Raya Kota Pekanbaru terutama dilingkungan tempat tinggal kader. Permasalahannya kader: 1. Minimnya pengetahuan kader terhadap penyakit menular potensial KLB dan Wabah, 2. Pencatatan kegiatan kader masih manual mengunakan WA group. Tujuan pengabdian ini adalah untuk kemandirian kesehatan dimasyarakat melalui kader kesehatan. Metode dalam pengabdian ini melaksanakan Pelatihan kepada kader terhadap penyakit menular potensial KLB dan Wabah dengan perwakilan dari masing masing posyandu yakni 32 Posyandu dan memberikan penerapan sistem informasi dalam deteksi dini Penyakit KLB

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] Menkes RI (2020). Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2020 Tentang Organisasi Dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis Bidang Pelatihan Kesehatan Di Lingkungan Kementerian Kesehatan
[2] Puskesmas Harapan Raya (2021). Profil Puskesmas Harapan Raya Tahun 2021. Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru.
[3] Syamdi, Heriyanto, M., dan Yuliani, A. (2020) Pelaksanaan Pelatihan Jabatan Fungsional Administrasi Kesehatan, Jurnal Ilmu Administrasi Negara, Volume 16, 131-135
[4] Hadiguna, A. H., Kamil, I., Delati, A., dan Reed, R. (2014). Implementing a Web-based Decision Support System for Disaster Logistics: A Case Study of an Evacuation Location Assessment for Indonesia, International Journal of Disaster Risk Reduction 9: 38–47
[5] Cohen, M.D., Kelly, C.B., dan Medaglia, A.L. (2001). Decision Support with Web-Enabled Software. Interfaces 31(2): 109-129.
[6] Schewe, K.D. dan Thalheim, B. (2005). Conceptual Modelling of Web Information Systems. Data and Knowledge Engineering 54: 147–188.
[7] Kamila, V.Z dan Subastian, E. (2016). Sistem Informasi Evaluasi Pelatihan Bidang Kesehatan Berbasis Model Evaluasi Kirkpatrick. Science And Engineering National Seminar 2 (SENS 2) http://prosiding.upgris.ac.id/index.php
[8] David G. Kleinbaum, Lawrence L. Kupper, Hal Morgenstern. Epidemiologic Research, Lifetime Learning Publications, Van Nostrand Reinhold Company, New York, 1982.
[9] William Halperin & Edward L. Baker Jr, Public Health Surveillance, Van Nostrand Reinhold, New York, 1992.
[10] Center for Disease Control and Prevention (CDC), Principles of Epidemiology, second edition, Selft Study Course 3030-G, An Introduction to Applied Epidemiology and Biostatistics, Epidemiology Program Office, Georgia 30333, December, 1992.
[11] Pusdiklat Pegawai Depkes. RI, Modul Surveilans Epidemiologi, untuk Pelatihan Fungsional bagi Tenaga Surveilans di Puskesmas, Jakarta, 1997.
[12] Permenkes RI No: 949/Menkes/SK/VIII/2004 tentang pedoman penyelenggaraan SKD-KLB,
[13] Pedoman pengendalian dan penanggulangan rabies, Direktorat Kesehatan Hewan, Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Tahun 2015.
Published
2024-01-03
How to Cite
Ikhtiyaruddin, I., Sari, N. P., Fahlepi, R., Alamsyah, A., & Yanti, D. N. (2024). Pemberdayaan Kader Kesehatan Dalam Upaya Deteksi Dini Penyakit Menular Potensial Kejadian Luar Biasa Dan Wabah . Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI, 7(2), 428-433. https://doi.org/10.37859/jpumri.v7i2.6044
Abstract views: 84 , PDF downloads: 50