Pemanfaatan Limbah Kulit Nanas sebagai Bahan Pembuatan Paper Soap untuk Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Desa Kualu Nenas

  • Denny Astrie Anggraini
  • Akmal Arshad Shidiq Universitas Muhammadiyah Riau
  • Parningotan Siregar Universitas Muhammadiyah Riau
  • Vira Avriya Universitas Muhammadiyah Riau
  • Dwi Nurhaliza Universitas Muhammadiyah Riau
  • Tri Adinda Rati
Keywords: Limbah Kulit Nanas, Paper Soap, PKK

Abstract

Potensi perkebunan nanas di Desa Kualu Nenas Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar merupakan produksi nanas terbesar pada Kabupaten Kampar. Sedangkan, limbah kulit nanas yang dihasilkan adalah sekitar 4.024.800 kg pertahun dan terbuang begitu saja. Sementara mitra kegiatan ini adalah Ibu PKK Desa Kualu Nenas yang 70% dari mereka dulunya merupakan pekerja pada UMKM olahan nanas namun telah berhenti dikarenakan UMKM tempat mereka bekerja sudah gulung tikar diakibatkan pandemi covid 19 sehingga mereka saat ini hanyalah seorang ibu rumah tangga yang kehilangan penghasilan tambahan. Selain itu produk olahan nanas saat ini umumnya hanya memanfaatkan daging buah nanas untuk menghasilkan keripik nanas, selai nanas dan sirup, namun diversifikasi produknya masih sangat terbatas. Berdasarkan permasalahan tersebut maka kegiatan ini dilakukan agar ibu PKK dapat mengolah limbah kulit nanas menjadi produk lain yang bernilai ekonomis sehingga dapat dijual dan memberikan penghasilan tambahan bagi mitra program. Metode yang dilakukan dalam kegiatan ini adalah diskusi, pelatihan dan praktik pembuatan produk, serta pendampingan untuk pengemasan dan pemasaran produk. Hasil dari kegiatan ini adalah ibu PKK dapat menghasilkan produk papersoap, dan tambahan produk berupa hand soap dan sabun cuci piring yang merupakan diversifikasi produk olahan nanas dari limbah kulit nanas sehingga dapat dijual untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-11-17
How to Cite
Anggraini, D. A., Akmal Arshad Shidiq, Parningotan Siregar, Vira Avriya, Dwi Nurhaliza, & Tri Adinda Rati. (2022). Pemanfaatan Limbah Kulit Nanas sebagai Bahan Pembuatan Paper Soap untuk Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Desa Kualu Nenas. Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI, 6(2), 117-122. https://doi.org/10.37859/jpumri.v6i2.4055
Abstract views: 1228 , PDF downloads: 869