Peningkatan Daya Saing Produk Dapur Kue Dzikra Melalui Redesain Logo Dan Kemasan Produk, Dan Pengembangan Pemasaran

  • Denny Astrie Anggraini Universitas Muhammadiyah Riau
  • Zayyinul Hayati Zen Universitas Muhammadiyah Riau
  • Mentari Dwi Aristi Universitas Muhammadiyah Riau
Keywords: Daya Saing, Manajemen, Pemasaran, Redesain

Abstract

Dapur Kue Dzikra adalah sebuah usaha rumah tangga yang salah satu produk utamanya adalah sus kering cokelat. Namun dalam menjalankan usahanya ada beberapa permasalahan prioritas yang dihadapi yaitu rendahnya daya saing produk Dapur Kue Dzikra dibandingkan dengan produk lain khususnya di gerai oleh-oleh, karena kemasan yang kurang menarik dan brand yang belum begitu dikenal luas, variasi kemasan dan berat produk yang terbatas sehingga harga jual yang cukup tinggi sehingga kurang terjangkau oleh pembeli. Oleh karena itu melalui kegiatan pengabdian ini dilakukan branding merk dengan redesain logo dan kemasan dengan menggunakan software coreldraw, serta peningkatan pemasaran melalui media social agar dapat meningkatkan daya saing dan penjualannya. Hasil dari kegiatan pengabdian ini adalah dihasilkannya logo dan kemasan baru dari Dapur Kue Dzikra yang lebih menarik, serta terjadi peningkatan penjualan dari sebelumnya yang rata-rata hanya menjual 30 kg dalam sebulan, saat ini sudah meningkat hingga 50 kg per bulannya dengan estimasi terjadi peningkatan penjualan sebesar 67%.

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] http://pekanbaru.go.id/p/news/diskop-umkm-pekanbaru-fokus-bina-usaha-mikro, diakses pada 30 Agustus 2019
[2] Joesyiana, Kiki. (2017). Strategi Pengembangan Industri Rumah Tangga Di Kota Pekanbaru (Studi Kasus Usaha Tas Rajut Industri Pengolahan Kreatifitas Tali Kur). Jurnal Valuta, 3, 159-171
[3] Hendrayani, Yani. & Manihuruk, Hermina. (2020). Redesain Kemasan Dalam Meningkatkan Brand Awarness Produk Unggulan UKM Cilodong Berkarya. Jurnal Bakti Masyarakat Indonesia, 3, 212-220.
[4] Nugroho, S., Darminto, P., Ulkhaq, M. & Permadi,T. (2017). Redesain Kemasan Makanan Ringan Olahan Pada UMKM Center jawa Tengah Dengan Metode Kansei Engineering. Jurnal Performa, 16, 77-86.
[5] Wahmuda, Faza. & Hidayat, M. (2020). Redesain Logo dan Media Promosi Sebagai Citra Produk Makanan Ringan UKM Benok. Andharupa : Jurnal Desain Komunikasi, Visual dan Multimedia, 6, 147-159.
Published
2021-05-30
How to Cite
Anggraini, D. A., Zen, Z. H., & Aristi, M. D. (2021). Peningkatan Daya Saing Produk Dapur Kue Dzikra Melalui Redesain Logo Dan Kemasan Produk, Dan Pengembangan Pemasaran . Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI, 5(1), 133-138. https://doi.org/10.37859/jpumri.v5i1.2528
Abstract views: 326 , PDF downloads: 329