Peningkatan Self Efficacy Guru TPA Mutiara Qur’ani dengan Leadership Skill

  • Annisa Warastri Universitas Aisyiyah Yogyakarta
  • Andhita Dyorita Khoirysdien Universitas Aisyiyah Yogyakarta
Keywords: Efikasi, Leadership Skill, Guru

Abstract

Guru adalah pembimbing bagi anak taman kanak-kanak. Proses tumbuh kembang anak sangat ditunjang oleh peran guru sebagai pembimbing. Agar guru dapat melaksanakan layanan bimbingan pada anak maka guru perlu menguasai berbagai karakteristik pembimbing.  Namun, akhir-akhir ini seringkali muncul fenomena di mana seorang guru TK menganiaya siswa nya.  Beberapa alasan yang mendasari terjadinya perilaku tersebut adalah keterpaksaan kondisi ekonomi yang mengharuskan seseorang untuk bekerja sebagai seorang guru TK padahal, dirinya tidak memiliki kompetensi di bidang tersebut.  Alasan lain adalah karena ketidakmampuan guru untuk mengelola emosi, lelah secara psikis dalam menghadapi anak-anak dll.  Bahkan beberapa kejadian guru yang menganiaya muridnya viral di media sosial

Berdasarkan pentingnya peran seorang guru maka dirasa perlu adanya pemberian suatu pelatihan ataupun penyuluhan kepada para guru TK/PAUD untuk bisa lebih memahami karakter seperti apa yang harus dibangun oleh seorang pendidik, dan juga agar lebih mampu memimpin dirinya sendiri.

Dari kegiatan yang telah dilakukan, diperoleh hasil bahwa sebanyak 70% guru-guru Mutiara Qur’ani yang telah diberikan pelatihan kepemimpinan diri mengaku merasa lebih mampu mengenal dirinya sendiri, mampu mengelola emosi yang dimiliki sehingga mereka merasa lebih nyaman dan santai dalam bekerja. 

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ardi, Ismail Sofyan. 2013. Pengaruh Kepemimpinan Diri Dan Konsep Diri Terhadap Minat Berwirausaha Siswa Smk N 2 Yogyakarta. Skripsi. Universitas Negeri Yogyakarta.

Faridah, Iis dan Dedy Achmad Kurniady. 2015. Kompetensi Kerja Guru, Kepemimpinan Pembelajaran Dan Kinerja Mengajar Guru Tk Kota Bandung. Jurnal Administrasi Pendidikan Vol.XXII, No.2, Oktober 2015.

Marienda, Winda dkk. 2015. Kompetensi Dan Profesionalisme Guru Pendidikan Anak Usia Dini. Prosiding KS: Riset & PKM. Vo.2, No.2, Hal. 147-300.

Nugraheni, Mutia. 2018. Viral, Video Guru TK Siksa Muridnya di Kelas. Diakses 20 Oktober 2019 dari https://parenting.dream.co.id/ibu-dan-anak/viral-video-guru-tk-siksa-muridnya-di-kelas-1808140.html.

Puspitarani, Putri dan Achmad Mujab Masykur. 2018. Makna Menjadi Guru Taman Kanak-Kanak (Sebuah Studi Kualitatif Fenomenologis). Jurnal Empati, Januari 2018, Volume 7 (Nomor 1), Halaman 308-314.

Sampurna, Dudiet Hery. 2011. Pengaruh Kepemimpinan Diri Pada Kinerja Dengan Efikasi Diri Sebagai Pemediasi (Studi Pada Mahasiswa Semester Iii Akademi Kebidanan Estu Utomo Boyolali Tahun Akademik 2009/2010). Riset Manajemen & Akuntansi. Vol. 2, No. 3 Edisi Mei 2011.

Syaodih, Ernawulan. 2018. Direktori File UPI. Diakses 20 Oktober 2019 dari http://file.upi.edu/browse.php?dir=Direktori/FIP/JUR._PGTK/196510011998022-ERNAWULAN_SYAODIH/.
Published
2021-05-20
How to Cite
Warastri, A., & Khoirysdien, A. D. (2021). Peningkatan Self Efficacy Guru TPA Mutiara Qur’ani dengan Leadership Skill. Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI, 5(1), 52-55. https://doi.org/10.37859/jpumri.v5i1.2165
Abstract views: 167 , PDF downloads: 181