Optimalisasi Smart Home Berbasis IoT dengan NodeMCU ESP8266 untuk Efisiensi Energi

Authors

  • Dimas Rega Hadiatullah Universitas PGRI Wiranegara
  • Lafnidita Farosanti Universitas PGRI Wiranegara
  • Moch. Choirur Rizky Universitas PGRI Wiranegara

DOI:

https://doi.org/10.37859/jf.v15i2.9032
Keywords: efisiensi, internet of things (IoT), nodeMCU ESP8266, smart home, research and development(R&D)

Abstract

Perkembangan teknologi Internet of Things (IoT) memberikan dampak signifikan dalam berbagai sektor kehidupan, salah satunya adalah manajemen perangkat listrik rumah. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengembangkan sistem otomatisasi rumah berbasis IoT menggunakan NodeMCU ESP8266, memungkinkan pengguna untuk mengendalikan perangkat listrik secara jarak jauh melalui aplikasi mobile atau web. Masalah yang diteliti adalah bagaimana meningkatkan efisiensi energi, kenyamanan, dan keamanan pengguna dalam manajemen perangkat listrik rumah tangga. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah Research and Development (R&D), mencakup tahapan analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, dan pengujian serta evaluasi. Sistem ini dirancang dengan komponen utama NodeMCU ESP8266, relay module, dan aplikasi mobile, yang diintegrasikan untuk mengontrol perangkat listrik rumah secara real-time melalui jaringan Wi-Fi. Uji coba dilakukan dengan mengamati stabilitas koneksi, waktu respons, ketahanan operasional, serta fungsi kontrol jarak jauh dan monitoring. Hasilnya, sistem menunjukkan konektivitas stabil dengan waktu respons kurang dari 10 detik, mampu beroperasi non-stop selama 24 jam, serta beradaptasi terhadap gangguan sinyal dan pemadaman listrik dengan baik. Sistem otomatisasi rumah berbasis IoT ini terbukti efektif meningkatkan efisiensi energi dan kenyamanan pengguna. Ke depan, pengembangan dapat difokuskan pada peningkatan keamanan dengan autentikasi dua faktor dan enkripsi data, efisiensi daya melalui mode sleep NodeMCU, serta perbaikan antarmuka aplikasi agar lebih mudah digunakan. Pengembangan lebih lanjut dapat mencakup integrasi dengan sistem keamanan lainnya dan penambahan fitur kecerdasan buatan (AI) untuk otomatisasi yang lebih pintar

Downloads

Download data is not yet available.

References

P. Prasetyawan, A. Oktavia, U. A. Ramadhani, L. Almasyuri, and M. D. Sanjaya, “Edukasi Hemat Energi dan Penerapan Teknologi IoT di SMP IT Al-Kholis Lampung Selatan,” ABDIKAN J. Pengabdi. Masy. Bid. Sains dan Teknol., vol. 1, no. 4, pp. 534–540, 2022, doi: 10.55123/abdikan.v1i4.1104.

A. Burhannudin, N. Darmawan, P. Yulianto, and E. Sudaryanto, “Sistem Kendali Lampu dengan Teknologi Internet Of Things (IOT) dan Bluetooth Menggunakan NODEMCU,” J. Electron. Electr. Power Appl., vol. 2, no. 1, pp. 57–64, 2022.

B. A. C. Permana, Muhammad Sadali, Aris Sudianto, Harianto, and Lalu Kerta Wijaya, “Sistem Kendali Perangkat Listrik dan Monitoring Daya Listrik Berbasis Internet Of Things.,” Infotek J. Inform. dan Teknol., vol. 7, no. 2, pp. 544–551, 2024, doi: 10.29408/jit.v7i2.26534.

F. A. Sianturi, “Pengembangan Internet of Things ( IoT ) untuk Sistem Smart Home Berbasis Energi Ramah Lingkungan Sains dan Ilmu Terapan,” J. Kolaborasi Sains dan Ilmu Terap., vol. 3, pp. 21–24, 2024.

N. Nazuarsyah, U. Muzakir, M. Mukhroji, R. B. Ginting, and W. Saputra, “Remote IoT Blynk: suhu dan penerangan ruang laboratorium keperawatan,” J. Pendidik. Inform. dan Sains, vol. 11, no. 2, pp. 180–188, 2022, doi: 10.31571/saintek.v11i2.4720.

Mariza Wijayanti, “Prototype Smart Home Dengan Nodemcu Esp8266 Berbasis Iot,” J. Ilm. Tek., vol. 1, no. 2, pp. 101–107, 2022, doi: 10.56127/juit.v1i2.169.

A. T. Novitasari, I. P. Sari, and Z. Miftah, “Pelatihan Membuat Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Teknologi Informasi,” vol. 4, no. 1, 2020.

R. Arrahman, “Rancang Bangun Pintu Gerbang Otomatis Menggunakan Arduino Uno R3,” J. Portal Data, vol. 2, no. 2, pp. 1–14, 2022, [Online]. Available: http://portaldata.org/index.php/portaldata/article/view/78

Y. M. Djaksana and K. Gunawan, “Perancangan Sistem Monitoring Dan Kontroling Pompa Air Berbasis Android,” SINTECH (Science Inf. Technol. J., vol. 4, no. 2, pp. 146–154, 2021, doi: 10.31598/sintechjournal.v4i2.741.

D. C. P. Putra, Imani Rizkia Dawami, Muhammad Rofiul Haq, Achmad Daffa Danang Luthfiansyah, Alfan Mubarok, and Dafit Ari Prasetyo, “Konsep Rancang Bangun Smart Home Base Berbasis IOT untuk Skala Perumahan,” J. Eng. Sci. Technol., vol. 1, no. 2, pp. 86–95, 2023, doi: 10.47134/jesty.v1i2.11.

Downloads

Published

2025-09-02