KARAKTERISTIK IBU BERSALIN DENGAN INDIKASI SECTIO CAESAREA TAHUN 2012-2013 DI MEDICAL RECORD RSUD ARIFIN ACHMAD PEKANBARU

  • Maswarni Maswarni Staff pengajar Jurusan Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau
  • Ayu Kumalasari Staff pengajar Jurusan D III Keperawatan Fakultas MIPA dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Riau
Keywords: Karakteristik, indikasi sectio Caesar

Abstract

Sectio caesarea adalah pembedahan untuk melahirkan janin dengan membuka dinding perut dan dinding rahim. Tujuan penelitian: untuk mengetahui karakteristik ibu bersalin dengan indikasi sectio caesarea Tahun 2012-2013 di medical record RSUD Arifin Achmad Pekanbaru. Metodologi penelitian: jenis penelitian deskriptif, digunakan data sekunder yaitu seluruh ibu bersalin dengan indikasi sectio caesarea yang terdata di medical record RSUD Arifin Achmad Pekanbaru yang dilakukan pada tanggal 01-15 September 2014. Populasi dan sampel: seluruh data ibu bersalin dengan indikasi sectio caesarea sebanyak 319 ibu bersalin, dengan menggunakan lembar checklist. Analisis data: analisa Univariete. Hasil penelitian: karakteristik ibu bersalin dengan indikasi sectio caesarea tahun 2012-2013 adalah berdasarkan umur, pendidikan, pekerjaan, paritas, dan indikasi. Dimana umur adalah mayoritas umur 20-35 tahun sebanyak 243 responden (76,18%), dari pendidikan mayoritas SMA sebanyak 157 responden (49,22%), dari pekerjaan mayoritas IRT (Ibu Rumah Tangga) sebanyak 296 responden (92,79%), sedangkan dari paritas mayoritas multipara sebanyak 184 responden (57,68%), dan dari indikasi mayoritas Chepalo Pelvik Disproportion (CPD) sebanyak 65 responden (20,38%). Diharapkan kepada para petugas kesehatan RSUD Arifin Achmad Pekanbaru agar pelayanan dan evaluasi tindakan sectio caesarea meningkat, sehingga kejadian sectio caesarea dapat ditekan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
1930-10-20
How to Cite
Maswarni, M., & Kumalasari, A. (1930). KARAKTERISTIK IBU BERSALIN DENGAN INDIKASI SECTIO CAESAREA TAHUN 2012-2013 DI MEDICAL RECORD RSUD ARIFIN ACHMAD PEKANBARU. Photon: Jurnal Sain Dan Kesehatan, 5(1), 97-102. https://doi.org/10.37859/jp.v5i1.412
Section
Computing Sciences
Abstract views: 203 ,